Materi Seni Patung Sejarah Fungsi Ciri Teknik Alat Bahan Contoh

Pengertian Seni Patung, Sejarah, Fungsi, Ciri, Teknik, Alat, Bahan dan Contohnya

Pengertian Seni Patung, Sejarah, Fungsi, Ciri, Teknik, Alat, Bahan dan Contohnya. Penjelasan materi seni patung dilanjutkan dengan apa itu fungsi patung, sejarah, teknik pembuatan dan apa ciri-cirinya. Kemudian akan kami sampaikan pula bahan-bahan pembuatan seni patung dilanjutkan beberapa contoh hasil seni patung yang pernah dibuat. Seni patung memang trend di kalangan para pecinta seni bahkan sering di jadikan sebagai koleksi atau untuk di jadikan pajangan rumah saja. Ada banyak jenis patung yang sudah tercipta, namun rumuspelajaran.com akan menyampaikan  jensi-jenis patung lengkap dengan penjelasanya.

Pengertian patung ada banyak definisinya, nah sobat pelajar nanti akan mengetahui ada beberapa arti seni patung itu sendiri secara  umum, ensiklopedia indonesia, micke susanto, mayer dan lainya. Bagi sobat yang masih duduk di bangku sekolah SMP, SMK maupun kulian pastinya di ketika menemui tugas mencari arti maupun funsi seni patung sangatlah tepat berada di laman pendidikan rumuspelajaran.com. Pada kesempatan kali ini akan kami berikan materi bagaimana teknik membuat seni patung dan juga alat-alat yang digunakan.

Sebagai pengetahuan jika di masa lalu patung sempat dijadikan sebagai berhala, simbol sesembahan atau Dewa yang disembah dan mungkin sampai sekarang juga masih ada. Karena rasionalnya cara berpikir manusia dan perkembangan zaman, maka patung tidak lagi dijadikan berhala melainkan hanya sebagai karya seni belaka.

Walaupuan saat ini masih ada pemberhalaan patung yang terjadi pada agama-agama atau kepercayaan-kepercayaan yang politeisme seperti terjadi di Arab sebelum munculnya agama samawi.. Pada kesempatan sebelumnya kami telah memposting artikel materi tentang seni rupa lengkap dengan arti seni rupa itu sendiri serta unsur-unsurnya dan definisi tari lengkap dengan fungsi, jenis-jenis dan sejarahnya.

Pengertian Seni Patung

Patung merupakan benda tiga dimensi karya manusia yang diakui secara khusus sebagai suatu karya seni. Orang yang menciptakan patung disebut pematung. Tujuan penciptaan patung adalah untuk menghasilkan karya seni yang dapat bertahan selama mungkin.

Patung biasanya dibuat dengan menggunakan bahan yang tahan lama dan sering kali mahal, terutama dari perunggu dan batu seperti marmer, kapur, dan granit. Saking daya seni yang semakin tinggi sampai-sampai ahli seni membuatnya dari bahan emas, perak, jade, dan gading. Bahan yang lebih umum dan tidak terlalu mahal digunakan untuk tujuan yang lebih luar, termasuk kayu, keramik, dan logam. Bahan manufaktur seperti resin juga kerap kali digunakan karena durabilitas dan harganya yang relatif murah.

Perlu diketahi jika dalam sejarahnya Patung pada jaman dulu menjadi berhala, simbol Tuhan atau Dewa yang disembah. Tapi seiring dengan makin rasionalnya cara berpikir manusia, maka patung tidak lagi dijadikan berhala melainkan hanya sebagai karya seni belaka.

Fenomena pemberhalaan patung ini terjadi pada agama-agama atau kepercayaan-kepercayaan yang politeisme seperti terjadi di Arab sebelum munculnya agama samawi. Lihat juga arca. Mungkin juga dalam Hindu kuno di India dan Nusantara, dalam agama Buddha di Asia, Konghucu, kepercayaan bangsa Mesir kuno dan bangsa Yunani kuno.

Pengertian Seni Patung Menurut Para Ahli

Dibawah ini ada beberapa definisi seni patung menurut para ahli seni yang memang sudah diakui sebelumnya.

Menurut ensiklopedia indonesia

Seni patung sculpture berarti seni pahat atau bentuk badan yang padat yang diwujudkan dalam tiga dimensional yang ciptaanya bisa berupa gambar-gambar timbul (relief) atau patung yang di buat dari media kayu maupun logam.

Mikke Susanto

Seni patung merupakan sebuah tipe karya tiga dimensi yang bentuknya dibuat dengan metode subtraktif (mengurangi bahan seperti memotong, menatah) atau aditif (membuat model lebih dulu seperti mengecor dan mencetak).

Soenarso dan Soeroto

Seni Patung adalah semua karya dalam bentuk meruang.

Menurut Kamus Besar Indonesia (KBI)

Seni patung adalah benda tiruan, bentuk manusia dan hewan yang cara pembuatannya dengan dipahat.

B.S Myers

Seni patung adalah karya tiga dimensi yang tidak terikat pada latar belakang apa pun atau bidang manapun pada suatu bangunan.

Karya ini diamati dengan cara mengelilinginya, sehingga harus nampak mempesona atau terasa mempunyai makna pada semua seginya.

Mayer

Seni patung berdiri sendiri dan memang benar-benar berbentuk tiga dimensi sehingga dari segi manapun kita melihatnya, kita akan dihadapkan kepada bentuk yang bermakna.

Bisa disimpulakan jika karya seni sendiri memiliki media yang luas. Salah satunya dalam segala hal dapat menjadi aspek yang mendukung dari terciptanya sebuah karya seni, yang dimana perwujudan dari karya seni tersebut salah satunya adalah seni patung.

Cabang seni rupa tiga dimensi yang disebut dengan seni patung ini adalah perwujudan ekspresi serta kreasi dari manusia kreatif.

Fungsi Seni Patung

Di bawah ini ada beberapa fungsi patung jika dilihat dari beberapa tujuan pembuatanya, diantaranya adalah:

A. Patung Religi Tujuan pembuatan patung ini adalah untuk sarana beribadah dan bermakna religius bagi sebagian umat beragama.

B. Patung Monumen Tujuan pembuatan patung ini adalah untuk memperingati atau mengenang peristiwa dan kejadian yang bersejarah atau jasa seorang pahlawan di masa lampau.

C. Patung Arsitektur Tujuan pembuatan patung ini adalah menunjang dalam konstruksi bangunan dan bernilai estetika atau keindahan.

D. Patung Dekorasi Tujuan pembuatan patung ini adalah digunakan untuk menghias bangunan atau lingkungan taman, baik taman rumah maupun taman bermain.

E. Patung Seni Tujuan pembuatan patung ini adalah sebagai karya seni murni untuk estetika yang dapat dinikmati pesan dan bentuknya.

F. Patung Kerajinan Tujuan pembuatan patung ini adalah untuk dijual karena dibuat oleh para pengrajin dan menghasilkan banyak untung

Jenis Seni Patung

Selanjutnya akan kami berikan materi mengenai beberapa jenis-jenis seni patung lengkap dengan penjelasanya yaitu:

1. Patung Dada

Penampilan karya patung yang menampilkan patung sebatas dari dada ke atas.

2. Patung Torso

Penampilan karya patung yang hanya menampilkan bagian badan, dari dada, pinggang dan panggul.

3. Patung Lengkap

Nah, untuk penampilan karya patung yang menampilkan bagian badan dari bagian atas sampai bagian bawah (seluruh objek).

Teknik Seni Patung

Ada beberapa macam teknik seni patung ini dan bisa sobat pelajar simak dan baca lengkap dengan penjelasanya.

Teknik Pahat

Merupakan teknik untuk mengurangi bahan menggunakan benturan benda keras (alat pahat) terhadap bahan patung yang diolah. Selain alat pahat, palu juga diperlukan untuk membenturkan pahat pada bahan patung.

Teknik Butsir

Butsir adalah teknik yang membentuk bahan lunak dengan mengurangi bahan menggunakan alat butsir dan menambahkan bahan jika diperlukan. Butsir biasa digunakan untuk mengolah bahan lunak seperti tanah liat, lilin atau modeling clay.

Teknik Las

Yaitu membuat karya patung dengan cara menggabungkan bahan ke bahan yang lain untuk mendapatkan bentuk yang diinginkan. Teknik las digunakan untuk menggabungkan bahan logam dan merakitnya menjadi bentuk tertentu.

Teknik Cor

Merupakan salah satu karya seni dengan membuat cetakannya terlebih dahulu, lalu bahan adonan cor dituangkan kedalam cetakan, sehingga menghasilkan bentuk yang diinginkan (sesuai dengan bentuk cetakan).

Teknik Cetak

Yaitu teknik cor, cetakan dibuat terlebih dahulu, namun bahan tidak harus dicor atau dituangkan, bahan lunak atau sedang dapat langsung dijepit menggunakan cetakan Bivalve yang memiliki dua sisi simetris seperti kerang.

Bahan dan Alat Seni Patung

Disini sobat pelajar akan mengetahui apa saja bahan yang dapat digunakan untuk membuat seni patung, namun secara umum bahan seni patung dapat dibedakan menjadi tiga macam, yaitu:

Bahan Seni Patung

Bahan Lunak

Bahan lunak yang memiliki masa atau volume dapat digunakan untuk membuat patung, seperti: tanah liat, lilin, clay, hingga ke bahan khas atau alternatif seperti: sabun, dsb.
Bahan Sedang. Bahan yang tidak lunak dan tidak keras, misalnya: kayu randu, kayu mahoni, kayu waru dan kayu yang tidak terlalu keras lainnya.

Bahan Sedang

Bahan yang tidak lunak dan tidak keras, misalnya: kayu randu, kayu mahoni, kayu waru dan kayu yang tidak terlalu keras lainnya.

Bahan Keras

Bahan keras dapat berupa batu atau kayu yang lebih keras, contohnya adalah: batu marmer (pualam), batu granit, batu andesit, kayu jati, kayu ulin, kayu sonokeling.

Bahan Cor

Bahan cor adalah bahan yang cair, serbuk atau tidak padat, namun dapat menjadi keras dalam waktu tertentu atau ketika diproses lebih lanjut. Bahan cor meliputi: Semen, pasir, gips, logam, emas, timah, bahan kimia: resin, fiber, dll.

Alat Seni Patung

Nah, untuk bisa membuat seni rupa patung diperlukan ala dan peralatan yang diperlukan untuk membuat patung sangat bergantung pada bahan dan teknik yang akan digunakan. Inilah beberapa alat yang biasa digunakan pada patung adalah sebagai berikut:

Pahat

Digunakan untuk bahan sedang atau keras untuk memahat atau mengurangi bahan keras sehingga membentuk objek yang yang diinginkan. Pahat terbuat dari logam keras yang tajam, tersedia dalam berbagai mata pisau, digunakan dengan cara memalu pahat pada bahan patung.

Butsir

Butsir merupakan semacam pisau/alat sudip untuk mengukir bahan lunak. Biasanya butsir terbuat dari kayu atau memiliki mata logam yang tumpul. Ada juga butsir yang bermatakan kawat, untuk memudahkan pembentukan bahan lunak.

Alat Las

Sudah jelas untuk membentuk logam secara langsung (tanpa mencairkannya) diperlukan alat las agar dapat menyusun logam, sesuai dengan keinginan kita.

Meja Putar

Merupakan meja bundar yang dapat berputar ke segala arah. Fungsinya untuk lebih mudah melihat dan mengontrol bentuk patung dari berbagai arah tanpa harus bergerak mengintari patung.

Palu

Palu digunakan untuk memukul pahat.­

Tang

Ketika membuat patung yang memerlukan rangka kawat, maka alat ini sangat dibutuhkan untuk mebengkokan dan meluruskan kawat sesuai dengan rancangan yang diinginkan.

Contoh Seni Patung

Terakhir akan kami berikan contoh seni patung yang akan laman pendidikan rumuspelajaran.com berikan, diantaranya :

1. Relief

Relief merupakan lukisan atau gambar yang dibuat dalam bentuk 3 dimensi serta diletakan pada bidang dua dimensi.

Pada umumnya, relief ini ditemukan pada tugu atau candi yang di dalamnya menceritakan sejarah melalui sebuah adegan berbentuk gambar.

2. Patung

Patung merupakan sebuah ekspresi manusia yang dicurahkan dalam seni 3 dimensi. Umumnya bentuk dari patung sediri berupa manusia, hewan, tumbuhan, atau lainnya.

3. Kerajinan Keramik

Kerajinan keramik juga masuk ke dalam kategori seni patung. Bentuknya biasanya berupa guci, kendi, keramik, dan lainnya.

4. Mozaik

Mozaik merupakan seni merangkai potongan batu, keramik atau kaca menjadi sebuah bentuk gambar atau lukisan yang utuh atau lengkap.

5. Ukiran

Ukiran merupakan batu atau kayu yang memang sengaja dipahat menjadi bentuk khusus yang memiliki keindahan.

Pelajari Juga:

Itulah penjelasan materi tentang Pengertian Seni Patung, Sejarah, Fungsi, Ciri, Teknik, Alat, Bahan beserta Contohnya. Sobat pelajar RUMUSPELAJAR.COM juga beisa menambah pengetahuan lainya di laman ini.